Keunggulan Zaman

" Kau Hina Semasa Menuntut,
Maka Kau Akan Mulia Semasa Dituntut "

" Jangan pernah takut kehilangan
sesuatu yg BUKAN menjadi hak kita &
Jangan kau tangisi apa yg bukan Milikmu.."

..:: Empat Perkara ::..

Daripada Sayyidina Anas r.a, bahwasanya Rasulullah Saw bersabda: “ Allah Swt telah berfirman:

Ada empat perkara. Satu yang menyangkut hubungan Aku dengan Engkau. Satu lagi yang menyangkut hubungan antara Engkau dengan hamba-hamba-Ku. Satu yang lain untuk Aku, dan yang satu lagi untuk Engkau.

Ada pun yang untuk Aku,

Hendaklah engkau mengabdi diri kepada-Ku dengan tidak menyekutukan-Ku dengan sesuatu pun.

Yang Menyangkut Dirimu,

Maka apa saja yang engkau kerjakan dari kebajikan, Aku akan memberikan balasannya.

Yang menyangkut antara Aku dengan Engkau,

Hendaklah engkau memohon (berdoa kepada) Aku dan Aku mengabulkan permohonan engkau.

Dan yang menyangkut antara Engkau dengan Hamba-hamba-Ku,

Hendaklah engkau merelakan (redha) bagi mereka apa yang engkau merelakan (redha) bagi dirimu ”.

[HR. Abu Nu’aim]

Sumber: http://alhadistonline.wordpress.com/page/5/

Blogpot: Blog Dakyah Kristian

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Buat sahabat-sahabat pembaca budiman sekalian , jika sahabat-sahabat mempunyai laman blog sendiri, cuba buang " s " pada BLOGSPOT kepada BLOGPOT.

Contoh blog Keunggulan Zaman -> : http://ahmadhuzaifahfauzi.blogspot.com/

Buang " S " pada BLOGSPOT ->: http://ahmadhuzaifahfauzi.blogpot.com/

Ataupun cubalah pada blog-blog sahabat yang lain, apa-apa sahaja BLOGSPOT.

Semuanya akan pergi ke laman:

Mega Site of Bible Studies and Information.

Sungguh licik perancangan perancangan MEREKA.



Mutiara Kata Hadis

Kata-kata Terbaik Setelah Al Quran

* Aku mengagumi seorang mukmin. Bila memperoleh kebaikan dia memuji Allah dan bersyukur. Bila ditimpa musibah dia memuji Allah dan bersabar. Seorang mukmin diberi pahala dalam segala hal walaupun dalam sesuap makanan yang diangkatnya ke mulut isterinya. (HR. Ahmad dan Abu Dawud)

* Orang yang cerdik ialah orang yang dapat menaklukkan nafsunya dan beramal untuk bekal sesudah wafat. Orang yang lemah ialah yang mengikuti hawa nafsunya dan berangan-angan muluk terhadap Allah. (HR. Abu Dawud)

* Hati manusia adalah kandungan rahasia dan sebagian lebih mampu merahasiakan dari yang lain. Bila kamu mohon sesuatu kepada Allah 'Azza wajalla maka mohonlah dengan penuh keyakinan bahwa do'amu akan terkabul. Allah tidak akan mengabulkan do'a orang yang hatinya lalai dan lengah. (HR. Ahmad)

* Tiada amal perbuatan anak Adam yang lebih menyelamatkannya dari azab Allah daripada zikrullah. (HR. Ahmad)

* Sesungguhnya amal-amal perbuatan tergantung niatnya, dan bagi tiap orang apa yang diniatinya. Barangsiapa hijrahnya kepada Allah dan rasul-Nya maka hijrahnya kepada Allah dan rasul-Nya. Barangsiapa hijrahnya untuk meraih kesenangan dunia atau menikahi wanita, maka hijrahnya adalah kepada apa yang ia hijrahi. (HR. Bukhari)

* Jangan meremehkan sedikitpun tentang makruf meskipun hanya menjumpai kawan dengan berwajah ceria (senyum). (HR. Muslim)

* Amalan-amalan yang paling disukai Allah ialah yang lestari (langgeng atau berkesinambungan) meskipun sedikit. (HR. Bukhari)

* Dua hal apabila dimiliki oleh seseorang dia dicatat oleh Allah sebagai orang yang bersyukur dan sabar. Dalam urusan agama (ilmu dan ibadah) dia melihat kepada yang lebih tinggi lalu meniru dan mencontohnya. Dalam urusan dunia dia melihat kepada yang lebih bawah, lalu bersyukur kepada Allah bahwa dia masih diberi kelebihan. (HR. Tirmidzi)

* Barangsiapa memperbaiki hubungannya dengan Allah maka Allah akan menyempurnakan hubungannya dengan manusia. Barangsiapa memperbaiki apa yang dirahasiakannya maka Allah akan memperbaiki apa yang dilahirkannya (terang-terangan). (HR. Al Hakim)

* Kemuliaan dunia adalah kekayaan dan kemuliaan akhirat adalah ketakwaan. Kamu, baik laki-laki maupun perempuan, kemuliaanmu adalah kekayaanmu, keutamaanmu adalah ketakwaanmu, kedudukanmu adalah akhlakmu dan (kebanggaan) keturunanmu adalah amal perbuatanmu. (HR. Ad-Dailami)

* Orang yang belas kasihan akan dikasihi Ar Rahman (Yang Maha Pengasih), karena itu kasih sayangilah yang di muka bumi, nescaya kamu dikasih-sayangi mereka yang di langit.
(HR. Bukhari)



http://www.squidoo.com/mutiara-kata

Hadis Hari Ini

Tetap Memuji Allah Ketika Diuji

Berkata Abul Asy’ats Ash-Shan’aani ra, bahwasanya Nabi saw bersabda: “Allah telah berfirman:
" Sekiranya Aku uji salah seorang hamba-Ku yang mu’min, lalu ia memuji-Ku atas apa yang telah Aku ujikan itu (niscaya Aku akan perintahkan kepada Malaikat-Ku agar) berilah pahala yang bersambungan baginya, sebagaimana pahala yang biasa kalian berikan ”.
(HR. Ahmad dan Thabrani)


Menerima Musibah Dengan Kesabaran

Berkata Anas ra, bahwasanya Nabi saw bersabda: ”Allah telah berfirman:
" Jika Aku menimpakan suatu mushibah ke atas salah seorang hamba-Ku pada badannya, atau hartanya, atau anaknya, lalu dia menerima mushibah itu dengan penuh kesabaran, niscaya di hari kiamat Aku malu akan menegakkan baginya neraca timbangan atau membuka buku catatan amalnya ”.

(HR. Qudha’i) dan (Dailami, Hakim, Tirmidzi)



Bergembiralah Karena Sakit

Dari Abu Hurairah ra, bahwasanya ia bersama dengan Rasulullah saw menjenguk orang yang sakit karena demam, lalu Rasulullah saw bersabda: “Bergembiralah, karena Allah telah berfirman:
"Itu adalah api-Ku, yang Aku kuasakan terhadap hamba-Ku yang mu’min di dunia agar menduduki (sebagai pengganti) bahagian apinya di akhirat”.

(Hadits ini ditakhrijkan oleh Ibnu Majah)